Rabu, 15 Februari 2017

surat perjanjian hutang piutang singkat padat



SURAT PERJANJIAN HUTANG PIUTANG

Yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama               :  SIRIN
Alamat            :  Dk. Ngemplak Ds. Jatisari  Nalumsari Jepara

Selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA
Nama               :  MUHAMMAD ZAINUDIN
Alamat            :  Dk. Jatisari Lor RT. 5 RW. 2 Jatisari Nalumsari Jepara
Selanjutnya disebut PIHAK KEDUA

              PIHAK KEDUA telah meminjam uang sebesar Rp. 20.000.000,-  (Dua puluh juta rupiah) kepada PIHAK PERTAMA dengan jaminan Tumpi Pajak  adapun ketentuan jangka waktu pengembalian selama 1 (satu) tahun dimulai bulan Oktober 2014 sampai bulan Oktober 2015. Apabila dalam jangka waktu tersebut ternyata PIHAK KEDUA tidak dapat mengembalikan uang pinjaman, maka sesuai kesepakatan kedua belah pihak, berikut saksi-saksi PIHAK KEDUA sanggup diproses secara hukum yang berlaku.
              Demikian perjanjian hutang piutang dilaksanakan oleh kedua belah pihak, dalam keadaan sadar, tanpa unsur paksaan diketahui oleh masing-masing pihak dan para saksi, bermaterai cukup dan mempunyai kekuatan hukum.




Dibuat di         :  Jatisari
Pada tanggal    :  21 Oktober 2014

Pihak Kedua,





MUHAMMAD ZAINUDIN
Pihak Pertama,





SIRIN


SAKSI –SAKSI :
1.   IIS (Istri pihak Pak Sirin )            ( ………………. )
2.   UMI HAMIM UMROH               ( ……………….. )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar